Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengatur Arah Parabola K Vision dengan Akurat

Arah Parabola K Vision - sebuah pesawat TV saat ini sudah menjadi barang yang wajib ada di hampir setiap rumah di Indonesia. Menonton tayangan televisi digital saat ini sudah menjadi bagian hidup sehari-hari dan menjadi salah satu sumber informasi dan juga hiburan. 

Anda tentu sudah mengenal parabola K Vision yang menjadi salah satu provider TV berlangganan yang cukup dikenal di Indonesia. Dengan berbagai penawaran tayangan TV yang semakin menarik, parabola K Vision juga memiliki banyak fitur yang memudahkan penggunanya untuk mengakses frekuensi ku band dan c band.

Namun sebelum menggunakan siaran di provider TV parabola ini, Anda juga perlu mengetahui bagaimana cara memasang parabola K Vision. Agar terpasang dengan benar, ketahui juga tips mengatur arah parabola K Vision untuk mendapatkan kualitas sinyal dengan maksimal.



Cara Pasang Parabola K Vision

  • Rakit terlebih dahulu parabola K Vision bersama kabel coaxial yang tersedia. Gunakan dish K Vision dengan ukuran minimal diameter 60 cm. Untuk merakit dish mini dari parabola ini, gunakan kunci mur dan baut dengan ukuran yang sesuai.
  • Selanjutnya, Anda wajib memastikan ke mana dish parabola akan mengarah. Pastikan arah dish parabola bergantung di lokasi tempat Anda tinggal. Umumnya dish parabola akan diarahkan ke arah barat agar memperoleh sinyal.
  • Jika dish mini telah dirakit hingga selesai, pasang kabel coaxial RG6 ke bagian Receiver yang memiliki kualitas gambar MP4 HD agar kualitas gambar yang dihasilkan terlihat baik.
  • Pasang Dynabolt dengan melakukan pemboran pada dinding sesuai dengan ukurannya. Perlu diketahui bahwa Dynabolt memiliki fungsi yang mirip dengan paku untuk menempelkan benda apapun.
  • Pasang tiang parabola K Vision ke dinding rumah dan pastikan waterpass yang digunakan benar-benar lurus.
  • Hubungkan coaxial ke LNB dan Receiver. Biasanya kabel coaxial akan didapatkan dengan ukuran sepanjang 20 meter untuk K Vision.

Cara Setting Parabola K Vision

  • Klik tombol [Menu] pada remote TV, kemudian pilih menu instalasi.
  • Klik tombol [Scan] untuk mencari saluran TV yang diinginkan.
  • Klik tombol [Pencarian] di tampilan TV rumah Anda.
  • Tunggu beberapa waktu sampai proses pencarian selesai.

Tips Mengatur Arah Parabola K Vision yang Benar


arah parabola k vision

Selanjutnya, memasang parabola K Vision pun wajib diperhatikan secara teliti agar terpasang dengan benar. Anda juga harus memperhatikan bagaimana arah parabola K Vision itu menghadap ke posisi yang tepat. Berikut penjelasan selengkapnya agar parabola K Vision dapat terpasang dengan benar:

1. K Vision Ku Band

  • Pastikan tiang penyangga dari parabola K Vision terpasang tegak lurus.
  • Posisikan disk parabola menghadap ke arah barat. Kemudian posisi tiang LNB harus berada di sebelah barat dan di bawah.
  • Konektor LNB arahkan menghadap ke utara.
  • Angkat disk parabola mini ke atas. Lihat informasi kualitas sinyal apakah diterima dengan baik atau tidak.
  • Jika sinyal K Vision belum diterima, putar disk parabola ke arah utara, kemudian gerakkan disk dari bawah ke atas hingga mendapatkan penampakan kualitas sinyal.
  • Putar sedikit disk parabola naik turun ke utara atau selatan sampai mendapatkan kualitas sinyal yang maksimal.
  • Jika kualitas sinyal diatas 65%, lakukan scan frekuensi K Vision untuk mendapatkan siaran lengkap.

2. K Vision C Band

  • Pastikan tiang parabola K Vision telah terpasang dengan kuat dan tegak lurus.
  • Kemudian atur titik 0 pada LNB C Band ke arah barat.
  • Arahkan disk parabola K Vision ke atas.
  • Gerakkan disk parabola K Vision ke barat atau ke timur menuju koordinat 108 °E.
  • Sambil disk parabola digerakkan, lihat indikator kualitas sinyal yang didapatkan.
  • Jika tanda tanda sinyal telah didapatkan, gerakkan disk parabola K Vision secara naik atau turun agar kualitas sinyal yang didapatkan lebih besar.
  • Untuk mendapatkan sinyal lebih maksimal, putar sedikit disk parabola ke utara atau selatan.
  • Selanjutnya lakukan scan untuk mendapatkan channel siaran K Vision jika sinyal sudah maksimal.

Itulah penjelasan tentang bagaimana tips cara pasang dan mengatur arah parabola K Vision yang tepat. Tentu pembahasan kali ini sangat bermanfaat terlebih jika Anda ingin menggunakan parabola K Vision sebagai provider TV Anda di rumah. Semoga bermanfaat!


Lihat juga:

Tengku Khamzah Fauzi
Saya senang berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang pembahasan elektronik dan teknologi. Bagi saya, menulis adalah cara untuk terus belajar dan berbagi dengan komunitas.
Gabung Forum Teknisi Indonesia Sekarang! Klik Tombol "Gabung" untuk saling berbagi pengalaman dengan Teknisi Indonesia.