Cara Mengembalikan Siaran TV One Hilang di TV Digital
Semenjak beralih ke sinyal digital, channel TV One sering kali hilang secara tiba-tiba padahal sebelumnya tayang dengan normal. Untuk mengembalikan siaran TV One hilang di TV digital perlu dilakukan beberapa langkah yang akan kami bagikan pada artikel ini.
TV One termasuk salah satu saluran TV digital populer di Indonesia yang sudah resmi beralih ke sinyal digital DVB-T2. Siaran TV One memiliki kode frekuensi berbeda pada setiap daerah di Indonesia.
Jangan panik apabila channel TV One tidak ada di TV digital, Anda bisa mencoba beberapa tips berikut ini untuk mengembalikan siaran TV One hilang di TV digital dan set top box DVB-T2 Anda:
Cara Mengembalikan Siaran TV One Hilang di TV Digital
Setidaknya, ada 5 langkah sederhana untuk mengatasi masalah channel TV One tidak ada di TV digital. Langsung saja coba beberapa tips dibawah ini:
1. Scan Ulang Siaran TV One
Langkah pertama yang perlu dilakukan apabila TV One atau siaran TV digital lainnya hilang di set top box Anda adalah dengan melakukan scan ulang secara otomatis ataupun manual. Ini adalah langkah yang paling jitu untuk mengatasi TV One yang hilang di TV digital.
Siaran TV digital yang hilang biasanya disebabkan karena adanya perubahan frekuensi atau arah antena sehingga perlu dilakukan penyesuaian ulang dengan cara memindai ulang siaran TV One digital di STB ataupun televisi Anda.
Setiap model STB dan televisi memiliki cara berbeda untuk mengakses menu ini, tetapi pada umumnya menu pindai ulang ada pada bagian [Settings/Pengaturan] tepatnya pada opsi [Program]. Setelah itu, Anda bisa memilih metode scan secara otomatis ataupun manual.
2. Ubah Posisi Antena
Posisi antena sangat berpengaruh dengan lancar atau tidaknya frekuensi TV digital yang ditangkap. Semakin tepat arah atau posisi antena maka semakin banyak siaran TV digital yang mungkin ditangkap oleh set top box dan televisi Anda.
Tidak jarang siaran TV One hilang disebabkan karena posisi antena yang berubah, baik itu secara sengaja ataupun tidak sengaja seperti terkena angin, burung dan benda lainnya. Pastikan posisi antena Anda sudah ke arah yang tepat.
Jika ternyata posisi antena berubah dan siaran TV One hilang, maka kami sarankan untuk mengatur kembali posisi antena ke arah yang tepat dan segera lakukan scan ulang siaran TV digital sampai channel TV One yang hilang kembali lagi.
3. Masukan Kode Frekuensi TV One Terbaru
Tidak menutup kemungkinan terjadi perubahan kode frekuensi TV One di lokasi Anda, sehingga perlu memasukan ulang kode frekuensi terbaru dengan cara scan ulang secara manual di set top box atau televisi digital Anda.
Catat daftar kode frekeunsi terbaru TV One digital untuk semua wilayah di Indonesia berikut ini:
- Frekuensi TV One Digital DVB-T2 Terbaru
4. Pakai Antena Outdoor
Untuk hasil yang maksimal, kami selalu merekomendasikan agar Anda menggunakan antena outdoor di set top box. Alasannnya karena antena jenis ini memiliki daya tangkap yang lebih luas dibandingkan antena indoor (dalam ruangan).
Selain itu, antena termasuk salah satu yang paling berperan penting dalam stabil atau tidaknya frekuensi TV digital yang didapatkan. Oleh karena itu, segera gunakan antena outdoor agar siaran TV One digital tidak hilang lagi.
5. Reset Ulang Set top Box
Tidak menutup kemungkinan, siaran TV One tidak ada di TV digital disebabkan karena masalah pada set top box Anda. Cobalah lakukan reset ulang atau update software set top box Anda ke versi terbaru.
Namun perlu dicatat, reset ulang berarti akan mengembalikan semua pengaturan set top box seperti semula saat pertama kali dinyalakan. Artinya, setelah melakukan reset ulang, Anda harus mengatur set top box lagi. Seperti memilih jenis bahasa, memasukan kode pos dan mulai memindai siaran TV digital.
Lihat juga:
Kesimpulan
Jadi itulah 4 cara sederhana yang bisa Anda coba untuk mengembalikan siaran TV One hilang di TV digital DVB-T2. Metode diatas bisa dicoba untuk semua model set top box DVB-T2. Kami harap setelah mencoba semua cara tersebut siaran TV One bisa kembali lagi.
Gabung Forum Teknisi Indonesia Sekarang!
Klik Tombol "Gabung" untuk saling berbagi pengalaman dengan Teknisi Indonesia.